Site icon Seputar Energi

Pejabat UE Minta AS Samakan Perlakuan Keringanan Pajak untuk Produsen Mobil Listrik Eropa

Seputarenergi.com- Pejabat Uni Eropa dan AS akan mengadakan pembicaraan pada Kamis dan Jumat, 13-14 Oktober untuk membahas cara guna memberikan perusahaan UE, termasuk pembuat mobil listrik, status yang sama dengan perusahaan AS di pasar AS.

Ini untuk menghindari apa yang disebut UE sebagai diskriminasi terhadap produsennya oleh Undang-Undang Pengurangan Inflasi AS.  Pernyataan ini muncul dari seorang pejabat tinggi Uni Eropa, 13 Oktober.

Uni Eropa mengeluh bahwa meskipun memberikan keringanan pajak atau subsidi pemerintah untuk pembelian mobil listrik AS seperti Tesla, namun Amerika Serikat membuat dukungan tersebut bergantung pada mobil tertentu, atau bagiannya, yang dibuat di Amerika Serikat.

“Bulan lalu Tesla model Y adalah mobil yang paling banyak terjual di Jerman,” kata Wakil Presiden Komisi Eropa Valdis Dombrovskis, yang bertanggung jawab untuk perdagangan, dalam jumpa pers, seperti dikutip Reuters.

“Itu tidak akan mungkin terjadi tanpa subsidi UE yang tidak diskriminatif, sementara mobil listrik UE tidak mendapatkan subsidi serupa di AS, yang merupakan diskriminasi yang ingin kami atasi,” kata Dombrovskis.

Pabrik mobil Uni Eropa, seperti Volkswagen, terpengaruh oleh undang-undang AS yang mencakup sejumlah produk lainnya.

Dia mengatakan masalahnya juga menyangkut berbagai barang dari sektor “ekonomi hijau”, termasuk baterai, hidrogen, dan peralatan energi terbarukan.

“Ada kesediaan untuk terlibat di pihak AS dalam hal ini,” kata Dombrovskis menjelang pertemuan tentang masalah ini dengan Perwakilan Dagang AS, Katherine Tai, Menteri Perdagangan AS, Gina Raimondo dan Menteri Keuangan AS, Janet Yellen pada Kamis dan Jumat itu.

“Kami berharap kami dapat menyelesaikan masalah ini sebelum menjadi perselisihan,” katanya. Ia juga seraya menambahkan pembicaraan akan fokus pada apakah perubahan status perusahaan UE dapat dilakukan melalui peraturan implementasi undang-undang AS, daripada harus mengirim Pengurangan Inflasi secara keseluruhan.