Dalam rangka menyemarakkan bulan suci Ramadan 1446 H, PT Pertamina (Persero) menyalurkan santunan senilai Rp7,7 miliar kepada lebih dari 32.000 penerima manfaat, termasuk anak yatim dan dhuafa dari berbagai yayasan dan panti asuhan di seluruh Indonesia. Program ini merupakan bagian dari komitmen sosial perusahaan dalam menguatkan nilai kebersamaan dan kepedulian terhadap sesama.
Puncak acara Ramadan Pertamina digelar melalui kegiatan Khataman Al Quran, Santunan dan Buka Puasa Bersama yang bertajuk “Harmoni Merangkai Energi” di Grha Pertamina, Jakarta, Jumat (21/3). Acara ini dihadiri oleh jajaran manajemen, para Perwira Pertamina, serta ratusan anak yatim dari 20 yayasan di wilayah Jabodetabek.
Komisaris Utama Pertamina, Mochamad Iriawan mengapresiasi kegiatan ini sebagai bentuk nyata kepedulian dan empati perusahaan terhadap masyarakat. “Momen ini mengingatkan kita pentingnya kebersamaan, saling berbagi, dan empati dalam kehidupan,” ujarnya.
Sementara itu, Direktur Utama Pertamina, Simon Aloysius Mantiri, menyampaikan bahwa Ramadan menjadi waktu yang tepat untuk mempererat ukhuwah dan memperkuat komitmen Pertamina sebagai agen perubahan yang memberikan dampak positif bagi masyarakat. “Kami memaknai Ramadan sebagai energi untuk berkembang, berinovasi, dan terus berkontribusi bagi negeri,” ujarnya.
Selama Ramadan, Pertamina menggelar berbagai kegiatan keagamaan dan sosial, seperti Syiar dan Khataman Al Quran, tilawah, tausiyah, hingga gotong royong membersihkan lingkungan. Sebanyak 1.500 Perwira Pertamina dari seluruh Indonesia mengikuti program Khataman Al Quran secara daring, membangun silaturahmi antar pekerja lintas wilayah.
Menurut VP Corporate Communication Pertamina, Fadjar Djoko Santoso, Pertamina juga menyelenggarakan Pertamina Employee Journalism, di mana Perwira berdakwah melalui reportase Ramadan, serta aksi donasi buku dan mainan layak guna untuk taman baca dan panti asuhan.
Pertamina turut menggerakkan program Komunitas Bergerak, yaitu aksi volunterisme yang melibatkan 17 komunitas internal dengan lebih dari 1.200 Perwira, yang berhasil menyalurkan bantuan kepada lebih dari 2.200 penerima manfaat dalam bentuk sembako, bantuan dana, dan tenaga relawan.
Tidak hanya itu, manajemen Pertamina juga mengadakan program Safari Ramadan ke berbagai wilayah operasional untuk berinteraksi langsung dengan pekerja serta memastikan operasional energi berjalan optimal dalam mendukung kelancaran Ramadan dan Idulfitri 2025.
“Ramadan benar-benar dimanfaatkan Pertamina untuk memperkuat ibadah, meningkatkan kepedulian sosial, dan memastikan penyaluran energi berjalan lancar di seluruh wilayah Indonesia,” tutup Fadjar.
Sebagai perusahaan pemimpin di bidang transisi energi, Pertamina berkomitmen mendukung target Net Zero Emission 2060, serta terus mendorong kontribusi nyata terhadap Sustainable Development Goals (SDGs) dan penerapan Environmental, Social & Governance (ESG) di seluruh lini bisnis dan operasional perusahaan.