Imbas Corona Harga Batu Bara Turun, Stock di India dan Cina Cukup Tinggi

0
701

Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) mengungkapkan tren Harga Batu Bara Acuan (HBA) mengalami penurunan.

Selain karena Covid-19, Penurunan juga disebabkan minimnya pergerakan ekonomi yang membuat pasar permintaan batu bara turut mengalami kelesuan, terutama di India dan Tiongkok. 

“Stok batu bara di India dan Tiongkok terbilang cukup tinggi. Mereka masih memanfaatkan produksi dalam negeri sendiri,” katanya, Kepala Biro Komunikasi, Layanan Informasi Publik dan Kerja Sama (KLIK) Kementerian ESDM Agung Pribadi, dalam keterangan tertulisnya, Minggu (7/6/2020).

Pengurangan suplai batu bara dari Indonesia, kata Agung, tak lepas dari adanya pengaruh kuat dari dampak Covid-19 yang membatasi pergerakan ekonomi masing-masing negera.

“Di tengah pandemi, ada kecenderungan peralihan ke sumber energi alternatif dalam negeri. Itu juga punya jadi pemicu utama selain akibat meningkatkannya hubungan Tiongkok-Australia,” tegas Agung. 

Berikut harga HBA semenjak Covid-19 ditetapkan sebagai pandemi oleh Word Health Organization (WHO) pada pertengahan Maret lalu:

Februari, HBA menguat 0,28% pada angka USD67,08 per ton

Maret, HBA turun jadi USD66,89 per ton

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here